Tuesday, March 10, 2015

[PTI] Teknologi Informasi


Selamat malam!.
Malam yang cukup tenang untuk menyelesaikan posting-an perdana ini. Sudah sering dengar kata Teknolog Informasi?. Apa yang kamu pikirkan tentang Teknologi Informasi(TI)?. Saya pribadi, ketika mendengar kata TI yang saya pikirkan adalah kemajuan alat-alat komunikasi yang kini semakin berkembang. Penting tidak jika kita mempelajari TI. Apa saja dampak TI terhadap kehidupan kita?. Baiklah, di sini saya akan membahas beberapa yang bisa saya rangkum tentang TI. Selamat membaca :).
Pertama saya akan tulis dulu apa definisi-definisi dari TI yang saya dapat dari Wikipedia.TI terdiri dari 2 kata Teknologi dan Informasi. Yang pertama Teknologi, “Teknologi adalah keseluruhan sarana untuk menyediakan barang-barang yang diperlukan bagi kelangsungan dan kenyamanan hidupmanusia.”. Sedangkan Informasi adalah pesan (ucapan atau ekspresi) atau kumpulan pesan yang terdiri dari order sekuens dari simbol, atau makna yang dapat ditafsirkan dari pesan atau kumpulan pesan. Sedangkan Teknologi Informasi itu sendiri adalah istilah umum untuk teknologi apa pun yang membantu manusia dalam membuat, mengubah, menyimpan, mengomunikasikan dan/atau menyebarkan informasi. Yang bisa saya simpulkan dari definisi-definisi diatas adalah TI adalah suatu istilah teknologi yang dapat membantu pekerjaan manusia dalam bidang komunikasi. Sudah jelas ‘kan apa itu TI?.
            Selanjutnya apa saja alasan-alasan yang membuat kita mempelajari TI. Berikut alasan-alasannya
Alasan belajar dan mendalami teknologi informasi:
¨  Membuat keputusan dalam menyediakan atau menggunakan teknologi informasi.
¨  Mengetahui cara mengatasi masalah komputer yang biasa terjadi.
¨  Mengetahui cara mengupgrade sistem dan mengintegrasikan komputer dengan produk baru.
¨  Mengetahui bagaimana cara menggunakan internet secara efektif.
¨  Mengetahui bagaimana cara melindungi diri sendiri dari penjahat online.
¨  Mengetahui beragam penggunaan teknologi informasi untuk meningkatkan kompetensi.
Salah satu Teknologi Informasi saat ini adalah komputer pribadi atau personal computer (PC). Ada tiga prinsip fundamental komputer, yaitu :
1.     Tujuan komputer: Mengubah data ke dalam bentuk informasi.
2.     Perbedaan perangkat keras dan perangkat lunak.
3.     Operasi dasar komputer: input, proses, storage, output, dan komunikasi.


Semakin berkembang nya jaman, maka semakin berkembang pula Teknologi Informasi. Lalu, kemana arah Teknologi Informasi berkembang?. Berikut Arah perkembangan Teknologi Informasi
1.     Tiga arah perkembangan komputer: Miniaturisasi, kecepatan, dan keterjangkauan.
2.     Tiga arah perkembangan komunikasi: Konektivitas, interaktivitas, dan multimedia.
3.     Ketika komputer dan komunikasi disatukan: Konvergensi, portabilitas, personalisasi, dan kolaborasi.
4.     Permasalahan etika penggunaan TI.
A.    Perkembangan komputer ada 3 yaitu :
1.     Miniaturisasi, maksudnya adalah perkembangan komputer menuju ke arah mengefisiensikan ruang yang ada dengan membuat nya semakin kecil dan pas. Jadi, komputer akan semakin mudah digunakan.
2.     Kecepatan, maksudnya adalah kini dengan pekerjaan-pekerjaan yang semakin berat, komputer haruslah cepat untuk menunjang aktivitas yang semakin berat.
3.     Keterjangkauan, maksudnya adalah setiap lapisan penduduk kini membutuhkan komputer, jadi komputer yang kini dipenuhi dengan fitur-fitur canggih tidak hanya dinikmati oleh kalangan atas saja, kalangan menengah pun membutuhkan nya.
B.    Perkembangan komunikasi ada 3 yaitu :
C.    Ketika komputer dan komunikasi disatukan maka akan terjadi
1.     Konvergensi, maksudnya adalah (http://ica24love.blogspot.com/2010/01/definisi-konvergensi.html )semakin mampunya jaringan yang berbeda-beda untuk membawa layanan yang serupa (seperti: voice over Internet Protocol (VoIP) atau suara melalui switched network, video melalui televisi kabel atau Asynchronous Digital Subscriber Line (ADSL) atau, kemungkinan lain, kemampuan untuk memberikan berbagai layanan melalui jaringan tunggal seperti yang disebut triple play”.
2.     Portabilitas, maksudnya adalah teknologi tersebut akan mudah di bawa kemana-mana.
3.     Personalisasi,maksudnya teknologi tersebut menyediakan isi dan pelayanan yang sesuai secara individual berbasiskan pada pengetahuan tentang sikap dan kebiasaan.
4.     Kolaborasi. Kolaborasi adalah bentuk kerjasama, interaksi, beberapa elemen yang terkait. Jadi, inilah yang terjadi, kerjasama antara komputer dan komunikasi.
D.    Permasalahan etika penggunaan TI
Selanjutnya,dampak TI pada beberapa bidang, berikut pengaruhnya :
1.     Pendidikan: Menawarkan pembelajaran yang lebih interaktif dan bersifat individual.
2.     Kesehatan: Teknologi canggih yang membantu kesehatan.
3.     Keuangan: Menuju masyarakat tanpa uang tunai.
4.     Pemerintahan dan Demokrasi Elektronik: Berpartisipasi dalam masalah kenegaraan.
5.     Karir: Bagaimana penggunaan komputer bisa menunjang pekerjaan dan karir seseorang.
6.     Personal: TI dalam dunia hiburan dan seni.
Itulah tadi hal-hal mengenai TI yang saya ketahui, mungkin hanya itu yang bisa saya tulis di sini. Terima kasih atas kunjungannya :).


No comments:

Post a Comment